Amin Yakup Kembali Ke Tanah Kelahiran, Ini Visi dan Misinya

TAKALAR,FINGERS.NEWS--Niat tulus dan ikhlas sebagai putar Daerah kabupaten Takalar Ir.H.Amin Yakup siap mewakafkan dirinya di Buttapanrannuanta sebagai wujub balas budi atas di lahirkan di Takalar, yang tepatnya Pappa Kelurahan Pappa Kecamatan Pattallassang Kabupaten Takalar yang campuran Dara antara Sanrobone dan pappa ini berniat maju sebagai calon Bupati periode 2024-2029, Sabtu (4/5)

Atas dorongan keluarga dan para sahabat AGANTA , meminta untuk membangun Takalar yang lebih baik, Pamong senior yang pernah menjabat sebagai kepala Pekerjaan Umum provinsi Sulawesi Selatan ini siap memberikan semua milik baik ilmu, pemikiran dan sumber daya yang di milikinya.

Media mendantangi posko induk pemengan Ir.Amin Yakup di Pappa untuk menggali visi dan misi sebagai bakal calon Bupati Takalar, Beliau pun lansung menemui media setelah kembali dari mengembalikan formulir pendaftaran di Partai PDIP dan Partai Nasdem Takalar, Sabtu (4/5)

Bakal calon Bupati Takalar Periode 2024-2029 Ir.H.Amin Yakup memaparkan visi dan misinya bahwa,” Untuk memajukan suatu wilayah, pemerintah berkewajiban untuk :
1. Membesarkan pendidikan;
Tujuan dari poin ini adalah agar bagaimana masyarakat memiliki pendidikan yang cukup, sarana prasarana pendidikan yang memadai untuk meningkatkan daya saing Sumber Daya Manusia di daerah.
2. Membesarkan pengusaha;
Tujuan poin ini adalah pemerintah daerah berkewajiban membesarkan pengusaha agar penyerapan tenaga kerja lokal dapat terserap dengan baik sehingga membantu mengurangi pengangguran di daerah.
3. Membesarkan politik
Tujuan dari poin ini adalah pemerintah daerah harus memperhatikan/membesarkan politik agar produk partai politik yaitu legislator mumpuni yang dapat menjadi penyambung aspirasi masyarakat di tingkat daerah, di tingkat provinsi dan di DPR Pusat.Tutur Mantan Kadis PU Provinsi Sulsel

“Sebagai mantan pamong, saya membuat Program dan Kebijakan, Mewujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik, Meningkatkan Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur Pemerintah, Meningkatkan Daya Saing dan Kualitas Sumberdaya Manusia (SDM) Masyarakat, Pengentasan Kemiskinan Secara Merata, Optimalisasi Peran Pemuda dan Perempuan Dalam Pembangunan, Pengembangan Potensi Ekonomi Daerah yang Belum Optimal, Pemerataan Pembangunan Infrastruktur,Meningkatkan Investasi untuk Mengurangi Pengangguran

Lebih lanjut Daeng Nyau Sapaan Akrabnya Amin Yakup menyampaikan bahwa,” Seorang pemerintah itu berkewajiban Utama, Menjaga Rakyat Jangan Lapar; Menjaga Rakyat Jangan Sakit.

,”Visinya saya maju di Takalar, yakni, Mewujudkan Takalar Yang Lebih Maju, Mandiri dan Modern Berlandaskan Adat dan Agama Imbuhnya

Serta MISI saya adalah, Akan Mendorong dan meningkatkan Penerapan Tata Pemerintahan yang Baik (Good Governance)., Membangun Sumber Daya Manusia (SDM) Aparatur dan Sumber Daya Masyarakat yang Terampil, Mandiri, Religius dan Bermoral berlandaskan Kearifan Lokal (Local Wisdom)., Optimalisasi Pengelolaan dan Pemanfaatan Sumber Daya Alam dan Potensi Ekonomi Daerah, Meningkatkan Kualitas Pendidikan, Pelayanan Kesehatan dan Pengentasan Kemiskinan, Pengembangan Investasi dan Pembangunan Infrastruktur Daerah.

Seorang pemimpin itu juga perlu memiliki Filosofi Kepemimpinan apalagi seorang Makassar , kalau saya , Siri’na Tuma’buttaya Niaki ri Pammarentaya”Pa’rupanna Gauka Niaki ri Tau Jaia, siagadang, Parentai Taua ri Ero’na, Itulah membuat adrenalin saya gas pooll maju sebagai calon Bupati Takalar Periode 2024-2029.

Comment